Guide dan Tips Free Fire: Aman di Awal Untuk Raih Booyah!

Saut 14 Agustus 2024 13:00

AbangGame - Free Fire game shooting battle royale menjadi arena pertempuran mengasyikkan dimana setiap pemain bersaing untuk saling mengeliminasi. Yes! Tujuan utama dari setiap match adalah menjadi yang terakhir selamat dan meraih Booyah sebanyak mungkin.


Lebih dari 30 pemain akan turun dalam satu peta dan hanya akan ada satu pemenang yang bisa bertahan hingga di akhir permainan. Nah, untuk beberapa pemain, terlebih bagi para pemula, tentu perlu waktu untuk bisa meraih kemenangan. Kekompakan dengan teman setim menjadi kunci, yang terkadang hal itu menjadi tantangan tersendiri. 


Buat para pemain baru, mungkin masih sering melakukan kesalahan-kesalahan sehingga alih-alih bertempur hingga End-Zone, justru malah cepat terbunuh dan tereliminasi. Bagaimana cara supaya tidak cepat mati di game Free Fire? Kali ini kita akan bahas beberapa tips untuk memperbesar peluang kamu selamat hingga pertempuran terakhir dan meraih Booyah! Yuk simak penjelasannya di bawah ini:


1. Jangan Turun Terlalu Jauh Ketika Bermain Squad

Pada saat bermain dengan squad, banyak pemain pemula sering mencoba untuk bergerak sendiri-sendiri. Sangat wajar mereka ingin mendapatkan lebih banyak loot ataupun kill dengan mudah. Namun, pergerakan menyebar dan terpisah terlalu jauh dari tim justru akan membuat pemain lebih rentan terhadap serangan lawan secara tiba-tiba.



Pergerakan di awal jelas dapat berpengaruh besar pada koordinasi dan keseimbangan tim. bukan hanya karena kehilangan salah satu pemain, tapi juga kesulitan yang harus squad kalian hadapi ketika harus menyelamatkan kalian apabila terjadi knock atau tereleminasi.


2. Jangan Mengejar Musuh Terlalu Terburu-buru

Salah satu golden rule agar tidak mati pada saat bermain solo adalah “jangan pernah mengejar lawan diawal permainan”. Jika kamu melihat seorang musuh yang kabur, maka opsi teraman yang bisa kalian ambil tentu saja untuk membiarkan musuh pergi.



Mengejar lawan yang melarikan diri hanya akan membuang-buang waktu yang mana bisa kalian gunakan untuk mengumpulkan loot dan supplies. 


3. Hindari Blue Zone

Blue Zone merupakan salah satu cara untuk mendapatkan kill yang banyak pada awal permainan. Meski begitu, kalian tetap harus memperhitungkan setiap langkah karena salah perhitungan, justru kalian yang akantereleminasi sebelum bisa memanfaatkannya.

 

4. Jangan Tunggu Mendapat Senjata Bagus

Banyak pemain tentu ingin mendapatkan senjata saat mendarat di awal permainan. Namun untuk mendapatkan senjata, apalagi yang cocok dan bagus, tentu membutuhkan waktu serta berbagai risiko yang ada. Sebenarnya tidak perlu terlalu terfokus untuk mendapatkan senjata yang bagus.


 

Rules pertama adalah tetap terus selamat dan terus bergerak seiring berjalannya waktu kalian bisa mendapatkan senjata yang lebih bagus untuk menunjang permainan. Misal di awal mendapatkan pistol tua yang bagus, penggorengan, atau bahkan senjata jarak dekat lainnya, pergunakan semaksimal mungkin hingga menemukan senjata lainnya. 


BACA JUGA: Jadwal FFWS SEA 2024 Fall: Siap-Siap Surabaya Dibanjiri Aksi Seru!


5. Tahu Kondisi dan Mundur Ketika Dalam Kondisi Kalah

Pada saat menghadapi lawan dan kalah, maka cara termudah dan teraman untuk bertahan hidup adalah dengan mundur dan kembali ke area aman secepat dan sebaik mungkin. Jangan membuang-buang MedKit dan dinding Gloo Wall yang kalian miliki.


 

6. Jangan Terlalu Pede alias Over Confidence - Over Commit!

Game Free Fire dikenal atau diketahui memang banyak dimainkan oleh mereka yang masih anak-anak atau "bocah". Jangan kaget menghadapi cara main mereka yang terkesan sembrono tapi bisa masuk ke ranah psikis atau mental. Artinya, jangan sampai terbawa melainkan ikuti permainan dengan langkah pernuh perhitungan dan membaca pergerakan lawan. Bertindak over confidence atau menganggap remeh, akan berakibat fatal. 


Ketika kalian sudah mendapatkan senjata dan equipment yang lebih mumpuni, tentu akan menambah rasa percaya diri. Namun, tanpa strategi dan apalagi sudah terdorong nafsu untuk mengejar lawan, kalian malah bisa tereliminasi dengan mudah. 


Nah, itulah beberapa tips agar kalian tidak cepat mati percuma di awal pertempuran Free Fire. Ingat, Free Fire adalah game battle royale yang membutuhkan strategi. Skill, aim, atau reflek yang bagus bisa tak ada artinya jika kalian tidak sempat menggunakannya. So, ebih baik kalian pikirkan dulu strategi apa sebelum bergerak dan mengeksekusi atau menyergap lawan dengan efektif!


Itulah beberapa tips agar tidak mudah terbunuh di awal permainan. Semoga membantu dan salam sobat AbangGame buat survive di awal hingga mendapat Booyah!


Baca selanjutnya: Hindari Cheat Kalau Gak Mau Kena Ini Saat Main FreeFire

Seputar Game