AMD Perkenalkan Prosesor Ryzen 7 9800X3D Generasi Terbaru untuk Gaming

Saut 06 November 2024 12:00

AbangGame - AMD memperkenalkan penerus prosesor AMD Ryzen 7 7800X3D yang populer dengan Ryzen 7 9800X3D. Prosesor generasi gaming yang menggunakan teknologi 2nd Gen AMD 3D V-Cache, pertama kali diperkenalkan pada seri Ryzen 5000 dan dilanjutkan pada seri Ryzen 7000. Prosesor ini berada di antara Ryzen 7 9700X dan Ryzen 9 9900X, dengan spesifikasi yang lebih dekat ke 9700X namun memiliki konsumsi daya seperti 9900X dan lebih bertenaga.


Untuk saat ini, Ryzen 7 9800X3D menjadi satu-satunya SKU X3D yang diumumkan, namun diharapkan akan ada lebih banyak varian di waktu ke depan. Menurut AMD, prosesor baru ini menawarkan peningkatan performa gaming hingga 8% dibandingkan Ryzen 7 7800X3D dan peningkatan yang lebih signifikan, sekitar 20%, dibandingkan Intel Core Ultra 9 285K. 



AMD juga menyatakan bahwa CPU baru ini memberikan frame rate minimum yang lebih baik, meskipun rata-rata frame rate pada game tetap sama, sehingga pengalaman gaming menjadi lebih stabil dan bebas dari stutter.


BACA JUGA:


Dibangun dengan arsitektur Zen5, Ryzen 7 9800X3D hadir dengan delapan core dan 16 thread. Prosesor ini memiliki kecepatan dasar 4,7 GHz dan dapat mencapai boost hingga 5,2 GHz. Angka ini, secara teori, mirip dengan Ryzen 7 9700X yang lebih terjangkau. Namun, yang membuat chip X3D ini unggul bukan hanya jumlah core/thread dan kecepatan clock-nya, melainkan cache-nya. Ryzen 7 9700X memiliki L3 cache 32MB, dan Ryzen 9 9900X menggandakan jumlah ini. Namun, keduanya masih di bawah Ryzen 7 9800X3D dengan L3 cache sebesar 96MB.


Posisi cache memori 64MB dari 7800X3D telah diatur ulang untuk lebih dekat dengan solusi pendinginan, sehingga menjaga core Zen5 tetap dingin dan memungkinkan performa overclocking yang lebih tinggi.


Mengenai TDP default, 9800X3D berada di angka 120W, sama seperti 9900X. Prosesor ini tetap memiliki grafis terintegrasi AMD Radeon dan mendukung teknologi AMD terbaru.



Harga dan Jadwal Peluncuran Ryzen 7 9800X3D


Ryzen 7 9800X3D dibanderol dengan harga $479, sekitar $30 lebih tinggi dari harga peluncuran 7800X3D. Menariknya, pada saat ini, harga 7800X3D mulai naik ke sekitar $480. Harga ini kemungkinan akan berubah menjelang peluncuran Ryzen 7 9800X3D pada 7 November besok.



Baca selanjutnya: Berikut 5 Laptop Gaming ASUS ROG Zephyrus Yang Ada Dipasar Beserta Harga

Seputar Game