Guide Honor of Kings Liu Bang: Skill, Arcana, Equipment dan Cara Main

Saut 11 November 2024 20:00

AbangGame Liu Bang telah hadir di server global Honor of Kings. Berikut panduan tentang cara menguasai hero tank yang bisa diandalkan adu mekanik.

Liu Bang tampil sebagai pemimpin pemberontak di Honor of Kings ini hadir di server global resmi. Liu Bang tiba di Hero's Gorge untuk memulai penaklukannya dengan kemampuan melindungi teman setim.



Liu Bang memiliki kemampuan untuk mengendalikan musuh sambil memberikan ketahanan hidup bagi dirinya dan timnya dengan ultimate dan skill pertamanya. Selain sebagai tank yang andal, ia juga dapat memberikan dampak besar jika fokus pada kemampuan serangan.


Liu Bang menjadi salah satu hero dengan skill pasif yang bisa mengumpulkan mark atau tumpukan/stack. Bedanya, kalau hero lain harus menggunakan serangan dasar untuk mendapatkan mark atau tumpukan, Liu Bang tetap mendapatkan mark tanpa harus berbuat apa pun setiap detik, sehingga basic attack diperkuat berdasarkan banyaknya jumlah mark.


Berikut adalah rincian skill, equipment, arcana, dan cara memainkannya dengan efektif:


Skill Liu Bang



Pasif - Royal Ambition

Liu Bang mendapatkan satu tanda setiap detik hingga empat tanda. Tanda yang terkumpul digunakan saat ia melakukan serangan otomatis, memberikan 70-140 (+10% Serangan Sihir) damage sihir per tanda. Dengan empat tanda, serangannya menjadi serangan jarak jauh yang memberikan 280-550 (+100% Serangan Fisik)(+40% Serangan Sihir) damage sihir.


Skill 1: Dominator’s Shield

Liu Bang mendapatkan perisai yang menahan 600-1200(+18% ekstra HP) damage selama 5 detik. Saat habis, perisai meledak dan memberikan 600-1200(+80% Serangan Sihir) damage sihir ke musuh di sekitarnya. Ia bisa memicu ledakan lebih awal setelah 1,5 detik. Jika perisai hancur, hanya akan memberikan 50% dari damage.


Skill 2: Staggering Charge

Liu Bang berlari sejauh 275-550 ke arah target, memberikan 300-600(+40%-80% Serangan Sihir) damage sihir dan membuat musuh di jalurnya terstun selama 0,75 detik. Jika charge dibatalkan atau terganggu, cooldown skill ini berkurang 40%.


Ultimate: Battlefield Command

Liu Bang memilih rekan tim, menyalurkan kekuatan di tempat, dan memberikan perisai pada rekan tim yang menahan 480-960(+12%-24% ekstra HP) damage. Setelah 2,2 detik, ia berteleportasi ke rekan tim tersebut, memperoleh peningkatan kecepatan 30% dan memulihkan 300-600(+8% ekstra HP) HP untuk dirinya dan sekutu di sekitarnya. Jika berakhir lebih awal, ia langsung berteleportasi tetapi tidak memberikan efek pemulihan.


Arcana


Total Stat:

Serangan Sihir +21

Penetrasi Sihir +12

Pertahanan Fisik +38,5

Pertahanan Sihir +27

Kecepatan Gerakan +4%

Maks HP +618,5

Pemulihan HP/5s +52

Pengurangan Cooldown +6%

Kecepatan Serangan +5%

Liu Bang menggunakan empat jenis arcana, yaitu Harmony, Reverberation, Nightmare, dan Fate, yang meningkatkan statistiknya secara menyeluruh. Set ini membuatnya mampu berhadapan dengan pejuang tanky atau gesit di jalur.


BACA JUGA: Guide Honor Of Kings Pengaturan Setting Terbaik Demi Tampilan dan Gameplay Optimal


Equipment



Boots of Resistance

Menambahkan Pertahanan Sihir dan resistansi, memudahkan Liu Bang menghindari bahaya.


Blazing Cape

Equipment penting untuk tank/fighter, meningkatkan kemampuan pembersihan minion, Pertahanan Fisik, dan HP.


Breakthrough Robe

Menambah serangan sihir dan daya tahan. Equipment ini merupakan sumber utama serangan Liu Bang.


Insatiable Tome

Menyediakan Lifesteal Sihir yang meningkatkan daya tahan Liu Bang dalam pertempuran dan mengurangi cooldown skill.


Augur’s Word

Menambah Pertahanan Fisik dan Sihir tergantung Serangan Sihir Liu Bang, serta memberikan pemulihan HP saat naik level.


Overlord’s Platemail

Memberikan tambahan besar pada HP serta pertahanan fisik dan sihir.


Situasional: Blood Rage, Sage’s Sanctuary

Jika situasi genting, Liu Bang bisa menggunakan Blood Rage untuk peningkatan serangan fisik.


Cara Bermain Liu Bang

Pada awal permainan, Liu Bang mengintimidasi lawan dengan stun, perisai, dan serangan otomatisnya. Jangan lakukan serangan total di awal, tetapi fokuslah mencapai level empat lebih awal. Ultimate-nya, Battlefield Command, dapat membalikkan keadaan pertempuran dengan melindungi sekutu dan menambah kekuatannya.


Nah, itulah guide Honor of Kings untuk hero Liu Bang mulai dari skill, equipment, arcana hingga cara main. Ikuti terus berita terbaru Game, Esports dan Gadget terlengkap di AbangGame! Jangan lupa kunjungi Instagram dan Youtube AbangGame yang selalu update dan kekinian.


Buat yang mau top-up game favorit kesayangan kalian, langsung aja di AbangGame. Proses cepat, harga murah dan pelayanan santuy! Infokan juga ke teman-teman kalian yaa.... Happy gaming!


Baca selanjutnya: Guide Honor of Kings Zilong: Skill, Build Item dan Counter

Seputar Game