AbangGame - Riot Games dan VALORANT hari ini mengungkapkan Glitch, peta Team Deathmatch terbaru yang akan diluncurkan pada 23 Oktober 2024. Map ini menampilkan tema visual ganda, Glitch menempatkan agen-agen VALORANT dalam arena simulasi Maxbot yang "glitched out", dengan satu sisi peta membawa pemain ke versi Sunset yang "ditinggalkan". Sedangkan di sisi lain pemain akan merasakan suasana musim dingin di Haven.
Semua yang Perlu Kamu Ketahui Tentang Glitch, Peta Baru Team Deathmatch
Mode Team Deathmatch masih melanjutkan narasi Maxbot. Bot pelatihan ini menjadi hidup dan mengambil alih portal para Radiants, mengirim mereka bertarung sampai mati di berbagai arena TDM.
Selain temanya yang ganda, ada banyak struktur tak biasa dari TDM VALORANT yang diterapkan. Berikut ini leaks layout dan fitur utama peta baru Glitch di VALORANT menurut Riot Games:
Tata letak peta yang simetris
Tiga jalur
Menara yang memberi keuntungan posisi bagi pemain
Jalur luar bagian dalam yang tertutup
Jalur tengah menawarkan posisi kekuasaan untuk tim
Spawn terbuka untuk mencegah pemain melakukan spawn camping
Beragam Easter Egg yang tersebar di seluruh peta
Arena Maxbot yang "glitched" ini mungkin akan terasa agak membingungkan pada awalnya, tetapi setelah beberapa jam bermain, kamu akan mulai menguasainya. Peta ini tidak terlalu rumit untuk dinavigasi setelah beberapa pertandingan, di mana kamu akan belajar kapan dan di mana harus mengalahkan musuhmu.Tidak akan ada peta baru untuk mode bomb-objective dalam waktu dekat, mengingat Abyss baru saja ditambahkan. Sebagai gantinya, para pemain VALORANT bisa menantikan peta Team Deathmatch baru bernama Glitch, yang akan hadir saat Episode 9 Act 3 diluncurkan.
BACA JUGA: RRQ Luncurkan Proyek Akademi Baru untuk Cari Talenta di Kawasan APAC
Episode 9 Act III juga memperkenalkan lini skin terbaru bernama Doombringer. Senjata yang termasuk dalam Doombringer adalah Sheriff, Phantom, Judge, Odin, dan jenis melee baru – Battleaxe. Battle Pass terbaru di episode ini akan menampilkan item seperti Torque Vandal, Nanobreak Phantom, dan Chilling Nugget Gun Buddy.
Selain itu, Valorant juga bersiap menyambut turnamen Game Changers Championship, yang akan berlangsung di Berlin dari 8-17 November! Turnamen ini merupakan puncak dari Game Changers Series 2024 dan akan menampilkan 10 tim papan atas yang mewakili komunitas regional.
Tim-tim ini mendapatkan tempat mereka melalui kemenangan di acara-acara besar dan mengumpulkan poin sirkuit tertinggi dalam kompetisi mereka. Dari Amerika Utara hingga EMEA, APAC, CN, Brasil, dan Amerika Latin, turnamen ini mencerminkan keterampilan terbaik para wanita di VALORANT.
Buat kalian yang mau TOP UP game Valorantlainnya, sekarang bisa langsung di AbangGame. Proses mudah, cepat dan harga bersaing. Happy Gaming!
Baca selanjutnya: Valorant Segera Pindah Ke Unreal Engine 5, Berikut Alasannya!